Intip Motor Lawas, Harganya Masih Mahal di 2023

 

Foto/Honda Global

Jakarta, BeriTanya - Motor lawas yang harganya masih mahal di 2023, bisa jadi perhatian dan tidak dipungkiri tahun depan bandrolnya pun dipastikan tetap membumbung tinggi.

Ini karena motor vintage seperti Honda Win 100 atau Astrea Grand telah jadi buruhan di sepanjang tahun ini. Tidak hanya nyentrik dan bergaya, tapi ketangguhan dan popularitas di masanya membuat motor tua ini selalu jadi rebutan.

Berikut lima jenis motor yang memancarkan pesona klasik dan kini harganya mencapai level yang luar biasa melebihi angka Rp100 juta lho, penasaran? Dikutip dari berbagai sumber, Rabu (29/11/2023), simak ulasannya berikut ini.

Motor lawas yang harganya masih mahal di 2023

1. Honda Win 100

Honda Win 100, merupakan motor klasik dengan penampilan yang unik. Meski motor ini menggunakan rangka mirip motor sport, namun mesinnya mengadopsi konsep motor bebek dengan posisi horizontal.

Motor ini dibanderol untuk versi yang sudah dimodifikasi dengan gaya semi trail, harganya berada dalam kisaran Rp18 jutaan. 

2. Honda Astrea Grand

Masih dengan pabrikan Honda, Astrea Grand juga menjadi salah satu koleksi yang tak lekang dimakan zaman. Komunitasnya pun masih eksis hingga kini karena masih banyak peminatnya.

Motor tipe bebek ini menjadi salah satu pionir dalam menciptakan tren retro bebek yang sedang populer belakangan ini. Astrea Grand memiliki dua varian, yang pertama adalah model 1991 dengan desain buritan.

Astrea Grand ini sering diburu oleh para penggemar dengan harga pasar berada di kisaran Rp8 jutaan, tergantung pada kondisinya.

3. Kawasaki Ninja 150

Beralih ke motor sport, motor ini sangat populer dipengaruhi oleh berbagai faktor, mulai dari desain yang mengagumkan, performa yang memukau, hingga statusnya yang telah berhenti diproduksi.

Lalu Ninja 150 sangat diminati bukan karena langka dan cocok jadi koleksi, tetapi harganya stabil. Motor ini dijual diangka Rp21 jutaan untuk tipe R dan Rp25 jutaan untuk yang tipe RR.

4. Honda NSR 150

NSR 150 dapat dianggap sebagai motor yang eksklusif, pasalnya motor ini sudah dalam penghentian produksi dan jumlahnya terbatas di Indonesia.

Motor ini kini dijual diangka Rp100 jutaan dengan syarat kondisi sehat dan kelengkapan surat-surat asli. Jauh dari harga asli yang dahulu dibandrol antara Rp16 jutaan hingga Rp25 jutaan.

5. Yamaha RX-King

RX-King memang masih menjadi motor yang sangat diminati bagi pecinta motor 2-tak. Motor ini juga masih dijual di situs online dengan kisaran Rp11 juta hingga Rp20 juta lebih tergantung dengan kondisi motor tersebut.








M. Nurifan Anwar

Halo, Perkenalkan Saya M. Nurifan Anwar, mahasiswa semester 5 program studi Jurnalistik di Politeknik Negeri Jakarta, Depok. Dari pengalaman organisasi dan profesional saya, saya merasa memiliki sifat optimis dan kreatif yang membantu saya menjadi orang yang cepat belajar dan juga melatih keterampilan komunikasi saya. Minat saya terkait dengan menulis kreatif, komunikasi, produksi siaran, dan media sosial. Saya mahir dalam penggunaan Adobe Creative Suite dan Microsoft Office Suite.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama