Panglima TNI Resmi Dilantik

Foto/Kompas.com

Jakarta, BeriTanya -- Presiden RI, Joko Widodo secara resmi melantik Jenderal Agus Subiyanto sebagai Panglima TNI dalam sebuah upacara di Istana Negara, Jakarta, pada Rabu (22/11/2023). Jenderal Agus Subiyanto menggantikan posisi Laksamana Yudo Margono yang telah mencapai masa pensiun.

Acara pelantikan dihadiri oleh berbagai petinggi TNI dan menteri kabinet Indonesia Maju, termasuk Menkopolhukam Mahfud MD, Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Jaksa Agung ST Burhanuddin, dan Kepala BIN Budi Gunawan.

Pembacaan Surat Keputusan Presiden Nomor 102-TNI Tahun 2023 yang menandai pemberhentian dan pengangkatan Panglima TNI dilakukan oleh Sekretaris Militer Presiden Laksda TNI Hersan.

Presiden Jokowi menyampaikan sumpah jabatan kepada Jenderal Agus Subiyanto, yang bersumpah setia kepada NKRI, Pancasila, dan UUD 1945 serta berkomitmen untuk menjalankan peraturan perundang-undangan dengan penuh tanggung jawab. Acara dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara dan ditutup dengan pemutaran lagu Indonesia Raya.

Sebelumnya, Komisi I DPR menyetujui Jenderal Agus Subiyanto sebagai Panglima TNI melalui uji kelayakan dan uji panglima TNI pada 13 November 2023. Jenderal Agus Subiyanto sebelumnya menjabat sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) sebelum dilantik menjadi Panglima TNI, menggantikan Jenderal Dudung Abdurachman yang telah pensiun.

Jenderal Agus Subiyanto memiliki pengalaman di berbagai jabatan strategis, termasuk Dandim 0735 Surakarta, Danrem 061 Suryakancana, Danpaspamres, dan Pangdam III Siliwangi.

M. Nurifan Anwar

Halo, Perkenalkan Saya M. Nurifan Anwar, mahasiswa semester 5 program studi Jurnalistik di Politeknik Negeri Jakarta, Depok. Dari pengalaman organisasi dan profesional saya, saya merasa memiliki sifat optimis dan kreatif yang membantu saya menjadi orang yang cepat belajar dan juga melatih keterampilan komunikasi saya. Minat saya terkait dengan menulis kreatif, komunikasi, produksi siaran, dan media sosial. Saya mahir dalam penggunaan Adobe Creative Suite dan Microsoft Office Suite.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama